Rabu, 25 Mei 2016

MILO DOGGIE COOKIES

Milo Cookies ini hasil blogwalking ke blognya temen - temen di negeri jiran. some of them memajang foto cookies ini dengan nama Doggies Cookies.
Bahan utama dari cookies ini adalah Horlicks yang mungkin (mungkin lho ya) sejenis Ovaltine ato Milo kalo di Indonesia.
Cookies ini egg free lho, juga pemakaian gula yang sangat minimalis. rasa manis dari cookies ini didapat dari manisnya horlicks dan dari choco chip yang merupakan isian dari doggies cookies ini.

Bentuknya yang lucu n kartun banget membuat saya amat tertarik mencoba cookies yang satu ini
bikinnya gampang dan lumayan cepat juga. bagian teribet mungkin hanyalah memasang mata si doggy, ini juga mungkin dikarenakan jari saya yang tidak panjang dan lentik tapi bentet - bentet seperti roti, jadi agak susah masangin meises ke kukisnya hua...hua....hua....


Bahan:
180 gram Butter
80 gr Milo
200 gr terigu protein rendah
25 gr maizena
25 gr susu bubuk
100 gr choco chips
Meises secukupnya
Coco Crunch secukupnya

Cara:
1.      Panaskan Oven 140 derajat C (aku 150 derajat). Alasi loyang dengan kertas roti sisihkan (aku ngga dialasi apa - apa).
2.      Ayak terigu, maizena, dan susu bubuk.
3.      Kocok Butter dan Milo selama kurang lebih 3 menit dengan speed rendah. Jangan Overbeat .
4.      Masukkan campuran tepung ke adonan kocok selama 1 menit, sampai membentuk adonan utuh.
5.      bagi adonan masing - masing seberat 10g (kurleb 48 bagian). Isikan 3 pcs choco chips ke dalam adonan bulatkan..
6.      taruh 2 pcs coco crunch sebagai telinga, 1 choco chips sebagai hidung dan 2 meises sebagai mata.
7.      Oven sampe matang, dan dinginkan sebelum dimasukan ke dalam toples

Sumber : http://cookiesbunda.blogspot.co.id/2012/08/milo-cookies.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Author